Dies Natelis SMK Negeri 1 Cimahi ke - 40

Dies Natalis adalah suatu peringatan atas hari lahir yang di dalam sejumlah besar budaya dianggap sebagai peristiwa penting yang menandai sebuah awal perjalanan kehidupan. Oleh karena itu, secara turun-temurun peringatan itu dirayakan dengan penuh syukur dan kebahagiaan.
Acara ini, dilaksanakan pada Senin, 27 Maret 2017 yag bertempat di Kampus SMK Negeri 1 Cimahi.
SMK Negeri 1 Cimahi (STM Pembangunan Bandung) merupakan salah satu lembaga pendidikan menengah kejuruan di kota cimahi, Jawa Barat yang menyelenggarkan program pendidikan 4 tahun, dan merupakan salah satu SMK dari 8 (delapan) SMK Negeri di Indonesia Yang memiliki Program 4 (empat) Tahun, Pembangunan fisiknya dimulai sejak tahun 1969, di atas tanah seluas 3,4 Ha, dan mulai menerima siswa didik di mulai sejak tahun 1974 dengan nama STM Negeri Pembangunan Bandung yang di resmikan pada tanggal 24 Maret 1977 dan nama SMK Negeri 1 Cimahi sejak tahun pelajaran  1996/1997 berdasarkan SK Mendikbud No. 036/O/97, dan sampai sekarang SMK Negeri 1 Cimahi terdapat 9 (sembilan) Kompetensi Keahlian, yaitu:
1. Teknik Pendingin Dan Tata Udara (TPTU)
2. Teknik Otomasi Industri (TOI)
3. Kontrol Proses (KP)
4. Kontrol Mekanik (KM)
5. Teknik Elektronika Industri (TEI)
6. Teknik Elektronika Komunikasi (TEK)
7. Teknik Komputer Dan Jaringan (TKJ)
8. Rekayasa Perangkat Lunak (RPL)
9. Teknik Produksi dan Penyiaran Program Pertelevisian (TP4)
Setiap tahunnya warga SMK Negeri 1 Cimahi selalu melaksanakan perayaan hari jadi almamaternya. Maka dari itu, dilaksanakannya Dies Natalis SMK Negeri 1 Cimahi ini yaitu sebagai acara untuk memperingati hari jadinya SMK Negeri 1 Cimahi, yaitu pada tanggal 27 Maret.
Tujuan dilaksanakan acara Dies Natalis ini sebagai perayaan hari jadi, juga untuk menjadi wadah bagi siswa-siswi SMK Negeri 1 Cimahi untuk berkreasi sekreatif mungkin menampilkan bakatnya, meningkatkan kerjasama antar pengurus OSIS, MPK, dengan warga SMK Negeri 1 Cimahi, dan juga kembali ke pengertian Dies Natalis itu sendiri, yaitu melaksanakan kegiatan yang telah turun-temurun dilaksanakan dengan penuh syukur dan kebahagiaan.
Dies Natalis tahun ini bertemakan “Elysian Digerati”. Dies Natalis merupakan acara untuk seluruh siswa – siswi SMK Negeri 1 Cimahi, Guru dan staff SMK Negeri 1 Cimahi.
Dies Natalis SMK Negeri 1 Cimahi merupakan suatu acara yang menjadi penyelur bakat siswa-siswi SMK Negeri 1 Cimahi dan sekaligus merayakan hari jadi SMK Negeri 1 Cimahi dilanjutkan dengan acara Open House sebagai puncak acara Dies Natalis SMK Negeri 1 Ciimahi.
Kegiatan yang dilakukan saat acara kegiatan Dies Natalis SMK Negeri 1 Cimahi ke-40 antara lain :
1.      Upacara Peringatan Dies Natalis SMK Negeri 1 Cimahi Ke-40
2.      Lomba Menghias Tumpeng
3.      Lomba Trash Fasion
4.      Lomba Wall Art
5.      Lomba Membuat Video Dies Natalis
6.      Lomba Mading Antar Jurusan
7.      Lomba Desain Maskot
8.      Lomba Paduan Suara
9.      Lomba Drama Anekdot



Previous
Next Post »
0 Komentar